countdown to roadshow





Divisi alumni adalah salah satu divisi yang tergabung dalam acara Roadshow IAIC 2015 yg membidangi kebutuhan yang berkaitan dengan alumni baik bagi pihak panitia maupun bagi pihak alumni. Tugas kami adalah menjembatani komunikasi panitia dengan alumni serta menyiapkan informasi-informasi seputar Roadshow IAIC 2015 terkait dengan alumni.
daftar hotel di sekitar bsd


POP! Hotel BSD City
Sunburst CBD Lot II No. 18A
BSD City, Serpong, Tangerang Selatan 15321
Tel 021 5315 9077
Citismart Hotel BSD City
BSD Ruko Komersial Blok AH 2 No.7B, Tangerang
Tel 021 5316 6768
Pranaya Suites Hotel
Commercial Park BSD Lot VIII No.3
BSD City, Tangerang Selatan 15322
021 2905 8888
Grand Zuri BSD City
Jl Pahlawan Seribu Kavling Ocean Walk Blok CBD Lot.6
BSD City, Tangerang Selatan 15322
021 2940 4955
Hotel Santika BSD - Tangerang
Teraskota Entertainment Center
Jl Pahlawan Seribu, CBD Lot VII B BSD City, Tangerang Selatan 15322
021 2991 5999
transportasi dan jalur menuju ic


Mobil Pribadi
Dari Tol JORR
Exit tol terakhir, parung. Lurus ikuti jalan sampai pertigaan yang jalan lurusannya mengecil, belok kanan dan lurus terus. Sekitar 200m setelah belokan tadi, ada belokan ke kanan menuju kampus MAN IC.
Dari Tol Jakarta-Merak
Exit tol Alam Sutera, ikuti jalan menuju Jalan Raya Serpong dan terus lurus sampai Jalan Pahlawan Seribu (masih jalan yang sama). Lurus terus kearah selatan sampai memasuki kawasan BSD menuju ke arah parung. Setelah ITC, Teraskota, dan menyebrangi jalan layang di atas exit tol terakhir JORR, lurus ikuti jalan sampai pertigaan yang jalan lurusannya mengecil, belok kanan dan lurus terus. Sekitar 200m setelah belokan tadi, ada belokan ke kanan menuju kampus MAN IC.
Dari arah Tangerang Kota/Bandara
Lurus ke selatan menuju Jalan Mohammad Husni Thamrin (kalau dari arah TangCity Mall (Jalan Jenderal Sudirman) lurus menuju ke barat, di perempatan besar Jalan Teuku Umar dan Jalan Pahlawan Kemerdekaan belok kiri). Dari jalan tersebut lurus terus dan setelah serpong town square, jalanan menjadi Jalan Raya Serpong dan terus lurus sampai Jalan Pahlawan Seribu (masih jalan yang sama). Lurus terus kearah selatan sampai memasuki kawasan BSD menuju ke arah parung. Setelah ITC, Teraskota, dan menyebrangi jalan layang di atas exit tol terakhir JORR, lurus ikuti jalan sampai pertigaan yang jalan lurusannya mengecil, belok kanan dan lurus terus. Sekitar 200m setelah belokan tadi, ada belokan ke kanan menuju kampus MAN IC.
Dari arah Pamulang/Ciputat
Kearah Villa Dago, lalu lurus terus menuju Pamulang 2 dan terus menuju Serpong City Paradise sampai perempatan Viktor. Di perempatan viktor belok kanan menuju arah BSD lalu lurus terus hingga pertigaan dimana jalan membesar. Belok kiri di pertigaan tersebut dan lurus terus sejauh kurang lebih 200m akan ada belokan kecil ke kanan menuju MAN IC.
KRL Commuter Line
Naik kereta jalur Tanah Abang - Serpong - Parungpanjang - Maja sampai stasiun serpong, dari stasiun naik ojek (kecuali masih hafal jalan lewat kampung atas) atau jalan sampai pasar serpong baru naik ojek, bilang ke IC insyaAllah abangnya banyak yang tau.
Angkutan Kota
Dari arah Tangerang Kota dan BSD
Naik angkot jurusan serpong - kalideres (warna hijau garis putih) turun di pasar serpong (kalau setelahnya naik ojek) atau turun di depan batan indah (kalau masih hafal jalan lewat kampung atas).
Dari arah Pamulang/Ciputat
Naik angkot jurusan muncul (warna putih) sampai perempatan muncul, lalu ganti angkot serpong-kalideres dan turun di batan indah. Dari batan indah lanjut naik ojek sampai IC.
Bis
Bisa naik bis Agra Mas dari kampung rambutan/Cibinong/Fatmawati/Cikarang/Bekasi yang menuju tangerang - poris plawad (atau sebaliknya), turun di bsd (Giant BSD lalu menyeberang ke halte eka hospital atau langsung halte eka hospital kalau dari arah Tangerang Kota). Dari halte eka hospital lanjut naik angkot jurusan serpong - kalideres (warna hijau garis putih) turun di pasar serpong (kalau setelahnya naik ojek) atau turun di depan batan indah (kalau masih hafal jalan lewat kampung atas).
alumni summit
Alumni Summit adalah ajang temu alumni-alumni MAN Insan Cendekia Serpong dalam rangka saling berbagi ilmu, pengalaman, pengetahuan, dan pandangan. Dalam acara ini, alumni dapat saling berbagi dengan alumni lainnya mengenai berbagai hal khususnya bidang yang digeluti selepas menuntut ilmu di MAN Insan Cendekia. Alumni yang memiliki ketertarikan di bidang yang sama dapat membentuk suatu komunitas berdasarkan bidang tersebut. Bagi alumni yang telah memiliki komunitas, maka Alumni Summit dapat menjadi tempat berdiskusi mengenai apapun terkait komunitas yang diikuti. Selain itu Alumni Summit juga dapat menjadi tempat sosialisasi mengenai komunitas yang telah terbentuk bagi para alumni yang mungkin tertarik untuk bergabung di komunitas tersebut. Untuk melebarkan sayap eksistensi IAIC, alumni summit menjadi wadah yang tepat dalam membuat inisiasi gerakan aksi yang lebih baik, IC untuk Indonesia.
Tujuan dari acara ini adalah untuk memberikan ruang dan waktu bagi perumusan, pembentukan, dan peresmian komunitas dan badan alumni-menyediakan wadah diskusi dan sharing mengenai pengalaman antar alumni dan juga untuk menyediakan wadah diskusi dan sharing mengenai pengalaman antar alumni
Peserta :
Seluruh Alumni MAN Insan Cendekia Serpong
Waktu/Tempat :
Sabtu, 16 Januari 2016
Pukul 12.30-15.15
Ruang Kelas Baru(RKB)




contact person
Laksmita Aulia Dewi
line id : laksmitaaulia // phone: 085779298265